Pelangi di Gunung Pangrango


Photobucket

By: ASN, Jakarta, 31 Desember 2008

Berada diketinggian di kaki Gunung Salak menghadap Gunung Pangrango
Kunikmati hembusan angin dingin saat hujan reda sore tadi..
Dalam hitungan jam, tahun Masehi akan segera berganti
Sebuah pelangi muncul dengan indahnya disisi Pangrango

Aku kembali dalam ritual rutinku
Menikmati rakaat demi rakaat sholat Magribku
Lalu larut dalam fashback perjalanan kehidupanku tahun ini

Apakah aku berhasil menjadi manusia yang lebih baik?
Evaluasiku untuk kehidupan duniawiku lebih mudah dilakukan
Semua dapat dilihat secaranya nyata dan dihitung secara matematis.
Naik, turun.. mudah sekali.

Namun evaluasiku untuk persiapan kehidupan jiwaku..?
Perlu kejujuran untuk berani melihat seluruh isi pikiran, hati dan jiwaku.
Apakah aku sudah menjadi manusia yang lebih baik dibandingkan tahun lalu dimataMU..?
Semakin aku berusaha mendekat padaMU semakin banyak kulihat kekurangan dan dosa-dosaku

Menyadingkan kedua dimensi kehidupan, rasanya aku belumlah menjadi manusia yang utuh
Sedemikian sedikit aku bersyukur atas nikmatMU yang melimpah dan telah kuterima

Ya.. Allah,
Ampuni aku karena proses belajarku yang lambat..
Karena aku masih saja mudah terombang-ambing gelombang kehidupan
Karena aku selama setahun nafas kehidupan yang kau titipkan ini masih saja mengulangi kesalahan-kesalahanku..

Ya Tuhan yang Maha Bijaksana,
KAU tau aku telah terus berusaha dan berusaha..
Namun pada saat yang sama KAU tau betapa sesungguhnya jiwaku demikian lemah dibalik casing dan topeng ragaku yang terkesan perkasa
Aku adalah manusia biasa dengan keserakahan, kesombongan, keangkuhan, ketidakpedulianku dan kebodohanku..
Maafkan aku ya Allah.. ampuni aku..

Dan, menjelang senja ini
Kembali KAU tunjukkan keagungan dan keindahanMU
KAU hadirkan sebuah pelangi diatas gunung diantara langitMU yang biru memerah…
Bersama dengan getar kasih dan sayangMU, KAU selalu memberikan semangat dan optimisme dengan keindahanMU untuk kehidupanku esok

Terima kasih atas keindahan yang telah kau sajikan
Terima kasih untuk selalu hadirkan Pelangi indahMU

SELAMAT TAHUN BARU SEMUA SAHABATKU..

    *Foto “Pelangi Menjelang Senja di Gunung Pangrango” diambil di Kampung Bamboe, Caringin, Bogor, tanggal 30 Desember 2008, pukul 18.15.

34 Responses

  1. Ehm, happy nu year, bang…

    Sama2 Sahabatku. Met tahun baru juga.. 🙂

  2. wee, PERTAMAAXX?!
    Indahnya, tahun 2009 dimulai dgn nongkrong di posisi teratas posting perdana bang Nug di tahun 2009 ini…

    apa kabar Pangrango, bang?

    Selamat yaa.. Mungkin aku mesti buat Pertamax Award kali yaa.. Jiakakak.. 🙂

    AKu gak sampai ke Pangrango Sahabatku. Hanya bermalam (semalam saja) di Kampung Bamboe, Caringin, Bogor, dikaki Gunung Salak. Namun Posisinya emang berada diantara 2 gunung itu karena keduanya berada disisi Timur dan Barat tempatku berada saat itu. Sepertinya damai sekali disana, bersama hembusan segar angin dingin pegunungan dan hujan yang sesekali turun.. 🙂

  3. di tahun ini kta mulai langkah baru ya, bang.. Ya. langkah yg menntukan kelak kita akan bagaimna, seperti apa, dn di mana.

    smoga ini mjd awal dri semua impian kta yg blm trwujud..

    HETRIXX, yeah…

    Ya, semoga Sahabatku..
    Kita sama2 berusaha keras dan berdoa yaa.. 🙂

  4. selamat tahun baru…
    hari baru. bulan baru. dn smoga ada sesuatu yg baru yg akn mmperbarui kita. dgn sgala kebaikn driNya tntu saja… 🙂

    Amiin..
    Semoga Allah selalu menyertai setiap langkah kita Sahabatku.. 🙂

  5. ah, ak khabisan kata2… entah knapa airmata ini sperti ingin membuncah keluar.

    Mmmh, ak kangen bunda 😦

    Sahabatku Fatur,
    Ada titik-titik dimana air mata lelaki bukanlah sekedar kecengengan
    Ada masa-masa dimana menangis adalah justru merupakan proses memperkuat diri
    Ya, karena kehidupan ini memang tak selalu rata
    Dan kita harus melaluinya suka tidak suka
    Menangis tersedu pun tak apa
    Sepanjang itu akan mendekatkan kita padaNYA
    Dan, memberi kita kekuatan dan keberanian menghadapi hidup nyata dihadapan kita.
    Nikmati saja Sahabatku..
    Dan teruskan langkahmu selanjutnya..

  6. maaf ya, bang..
    minta satu tempat lagi. aku ingin berleluasa menyeka buliran di mata. dan menyentuh ruang tersembunyi di bilik hati. aku ingin menyentuhnya, bang. dan menghuninya…

    Silahkan saja Sahabatku..
    Ruang ini terbuka untuk semua Sahabatku yang memerlukan privasinya, untuk menagis tersedu sekalipun tanpa harus merasa malu pada sesama manusia atau kehidupan. Kita cuma perlu dan tak bisa bersembunyi dari malu pada diri kita sendiri dan kepada Tuhan, Sahabatku..
    Tumpahkan saja gundahmu.. agar esok kau akan bernafas lega dan langkahmu tak lagi berat..
    Aku akan ada disini dan menghidangkan Teh hangat untukmu.. 🙂

  7. Logikaku disentak ketika membayangkan dentuman-dentuman yang terdengar itu adalah roket-roket atau misil dari pesawat Israel yang meluluhlantakan rumah, gedung bahkan masjid, bukan dentuman kembang api yang indah berwarna-warni. Ah…. bagaimanakah kita membantu saudara kita di Gaza ya?

    Setidaknya kita turut mendoakan Sahabatku..
    Yuuk, kita doakan bersama..

  8. Bang… Happy New Year ….. tretetetetet……dung…dung

    Selamat Tahun Baru juga Sahabatku.
    Salam kenal yaa.. 🙂

  9. keren gambarnya…

    Makasih. Makasih juga sudah berkunjung kerumahku Sahabatku Nico.
    Salam kenal yaa.. 🙂

  10. selamat tahun baru 2009

    Selamat tahun baru juga Sahabatku Heru.
    Semoga tahun ini menjadi tahun yang lebih baik buat kita semua yaa.. 🙂

  11. Ada yang satu yang tidak akan pernah kembali dalam hidup kita yaitu WAKTU …

    Dan ada satu yang paling berharga dalam hidup kita yaitu WAKTU …

    Selamat hijrah dan jadikan waktu itu milik kita yang terus terisi dengan kebaikan … hasilnya? serahkan kepada ALLAH.

    Terima kasih bidadariku Ade. Kau selalu datang dengan kata-kata teduhmu dan senyum indahmu itu.

    Terima kasih telah selalu mengingatkan aku (dan sahabat2 lainnya).

    Selamat Hijrah Bidadariku.. Semogal Allah sellau menyertai setiap langkah kita yaa.. 🙂

  12. Wish you anda family…
    12 month of happiness,
    52 weeks of fun, 365 days of laughtr,
    8760 hours of luck, 525.600 minutes of joy, 31.536.000 secon ds of succes.

    HAPPY NEW YEAR ….HAPPY NEW YEAR…HAPPY NEW YEAR! 😀

    Makasih sahabatku Bidadari Aling.
    VERY HAPPY NEW YEAR for you and your familiy too.. 🙂

  13. selamat tahun baru, semoga di tahun ini kita masih selalu dalam lindunganNya

    Ya. Selamat Tahun Baru sahabatku Harri.
    Semoha tahun ini akan menjadi tahun yang lebih baik bagi kita semua dan Allah selalu menyertai setiap langkah kita.. 🙂

  14. salam hangat sobat, semoga kesehatan dan kesuksesan selalu menyertai anda.

    Terima kasih sahabatlku Ario.
    Semoga kesehatan dan kesuksesan menjadi bagian yang semua kita peroleh sepanjang tahun ini yaa..

  15. tahun baruan di puncak gunung? asyik banget

    eniwe
    selamat tahun baru, semoga tahun ini lebih membahagiakan

    Sahabatku KW,
    Dulu saat masih muda (sekarang sudah agak tua, Hahaha) aku sering melakukannya. Tapi Menjelang pergantian tahun ini aku hanya berada di kaki gunung saja (gak di puncak).

    Makasih sudah berkunjung ke rumahku yaa.. Salam kenal yaa..

  16. 🙂 Happy New Year 2009 🙂

    Sama2 sahabat Itmam..
    Semoga tahun ini menjadi tahun yang lebih baik bagi kita semua yaa..

    Makasih sudah berkunjung ke rumahku. Salam kenal juga yaa.. 🙂

  17. c novim godam pak nug….

    semoga tahun ini akan selalu menghiasi karena telah melewati tahun2 sebelumnya dengan penuh warna…

    maka jangan takut

    mewarnai tahun ini pula dengan warna yang berbeda 😀

    Makasih Bidadari Dinda.. Kamu jangan main salju terus disana.. ntar kedinginan… 🙂

  18. Dia Maha Pengampun…
    Penyayang…
    tak akan membiarkan hamba yang dikasihi tersesat..

    masa lalu adalah pelajaran,
    masa depan adalah kesempatan…

    🙂

    Makasih Bidadari Dewi..
    Selamat tahun baru yaa.. 🙂

  19. “Happy New Year 2009″
    Tahun baru.. Semangat baru…

    Salam kenaalll…. 😉

    Hi Sahabatku Anggi
    Selamat tahun baru juga yaa..

    Makasih sudah berkunjung ke rumahku. Salam kenal juga.. 🙂

  20. Wah asiknya bisa tahun baruan diatas gunung…
    Met Tinggal Tahun 2008
    Met Tahun Baru 2009 mas
    Smoga tahun ini menjadi lebih baik untuk kita semua dan mendapatkan Barokah dari Allah..

    Amiin.. Semoga yaa Sahabatku Abi..
    Selamat tahun baru juga.. 🙂

  21. Selamat Tahun Baru

    Gak kebayang menyaksikan Sunrise dari puncak gunung

    Selamat tahun baru ya Sahabatku erwin..

    Makasih sudah berkunjung ke rumahku. Salam kenal yaa.. 🙂

  22. Mas.. aku suka sekali lihat pelangi sampai sekarang.. Kalau ada pelangi aku pasti panggil anak2 untuk tunjukin pada mereka..
    Saat kecil dulu dikampung aku sering sekali lihat pelangi..
    Juga sering lihat bintang jatuh..
    Tapi kenapa sekarang rasanya jarang ada yha Mas?..
    Apa karena aku sudah gak dekat dengan alam lagi?

    Mengamati alam memang mendekatkan diri pada Sang Pencipta
    Juga mengamati hal-hal yang tidak bisa kita lihat dengan mata telanjang
    Melihat fenomena-fenomena cantik bagaimana struktur sub sel bekerja..
    Yang bisa dibisikkan hanya Subhanallah…
    Alangkah kecilnya manusia ini..

    wahhh mas kok commentnya jadi panjang gini..
    Sorry-sorry..
    Pamit..

    Bidadari Erna,
    Mendekat ke Alam (setidaknya bagiku) selalu memberikan kenikmatan tersendiri dan pada saat yang sama juga mendekatkan diri ke Sang Pencipta. Betul yang Bidadari Na katakan, kita sering kali jadi diingatkan betapa kecilnya kita..
    Met Tahun Baru Na.. 🙂

  23. PANGRANGO MEMBARA !

    Hm, memerah yaa.. 🙂

  24. I have many memories in Pangrango too mas Noeg ^_^ but it’s so long time ago when I was a teenager. Btw, met taon baroe mas Noeg…..!!! tahun ini de dah ga beli terompet lagi lho….(Heheheheheh……baru sadar dah tua soale ^-^)

    HOPE everything gonna be better aze….!!! *cambil nunduk cari duit receh eehh…salah sambil berdoa :)*

    Beli Terompet sebenarnya juga gak apa kok Bidaddari Dede.. Itu kan juga bisa membantu para penjual terompet itu yang sudah jauh2 datang dari Kampungnya, mengaharpan memperoleh sedikit rezeki bagi keluarganya untuk mengawali awal tahun..
    Kalo bikin budeg dikuping orang, nah tuh dia yang gak boleh… 😀

    Duit nya udah ketemu.. eh salah, doanya udah selesai belumm De..? 🙂

  25. Selamat Tahun Baru Mas 🙂
    Pelangi memang indah dengan berbagai warna biasnya mampu memberikan semangat yang tidak terkira dalam hati…semoga pelangi di tahun ini tetap indah bahkan semakin indah mas buat mu 🙂

    kok gak ngajak2 ya ke pangrango???aku punya tuh kaos cendra mata gambar gunung pangrango 😀

    Aku gak di Pangrango Bidadari Ria.. Tapi di kaki Gunung Salak menghadap Pangrango (dan Gunung Salak, tentu aja).
    Semoga Pelangi di awal tahun ini memompa semangat kita semua yaa..!! Selamat Tahun baru Biadadari Ria.. AYOO SEMANGAT..!! 🙂

  26. Met TAHUN BARU ya Mas Nug..
    Mohon maaf kalo kadang suka buat comment2 iseng.. 🙂

  27. Semoga kita dapat mengisi waktu kita yang tersisa di dunia dengan kebaikan-kebaikan. Dan semoga Allah meridhoi apa-apa yang kita lakukan.
    Terus semangat dan ceria di tahun yang baru ini, Mas Nug. 🙂

    Amiin.. Makasih Sahabatku Fariuz..
    SEMANGAT ya di awal tahun… 🙂

  28. Selamat tahun baru 2009 ya Mas..
    Semoga mas Nug sukses selalu…dan terus berkarya.. 🙂

    Makasih Bidadari Asti..
    Kamu juga yaa.. Sukses selalu.. 🙂

  29. Met taon baru Nug..
    Sukses selalu.. 🙂

    Sama2 Sahabatku. Met TAHUN BARU juga yaa.. 🙂

  30. Tahun ini kita coba dan berusaha lagi untuk memperbaiki,meningkatkan yang sudah tertata tahun kemarin. Ke-Maha-TahuanNya akan mengampuni sisi lemah kita, Dia maha mengetahui apa yang menjadi rintihan hati dan niat hamba2Nya, Dia Maha Pe-maaf dan ditanganNya kelak kita di hisab…….

    Ya, betul sekali Bidadari Rita. Semoga tahun ini akan menjadi lebih baik bagi kehidupan dunia kta dan bekal kehidupan akhirat kita kelak yaa.. 🙂

  31. Mas Nug,
    SELAMAT TAHUN BARU yaa..
    Terima kasih telah membagi Pelangi di Pangrangonya yang indah. Semoga hari-hari ditahun mendatang akan secerah dan seindah pelangi yaa..

    Sama2, Bidadari Tika..
    SELAMAT TAHUN BARU juga untuk mu. Semoga tahun ini menjadi tahun yang lebih baik buat kita semua yaa.. 🙂

  32. Pelangi memang indah dan menarik untuk dilihat. Bahkan seringkali terucap tanpa sadar, ‘subhanallah’. Yah, sungguh maha suci ALLAH. Semangat, Mas Nug. Mari kita senantiasa berusaha dan berjuang untuk menjadi manusia yang lebih baik dari hari ke hari, dengan saling mengingatkan dan saling berbagi tentunya.

    Yup. Keindahan Pelangi dan langit yang cerah diawal tahun mestinya bisa memompa semanga kita semua yaa.. Selamat tahun Baru Sahabatku Arifin.. Semoga menjadi tahun yang lebih baik bagi kita semua.. 🙂

  33. kelak di senja itu pula, keindahan tak mampu di sematkan, kehidupan telah berganti…
    Allah membuka pintu rahmatNya….insya Allah…
    amin

    Amiin… Makasih Bidadari Sarah yang baik.. 🙂

  34. happy new year 🙂 kemarin aku baru liat siluet gunung salak indah banget ..

    Selamat Tahun Baru juga Sahabatku Angga..
    Makasih sudah bekunjung kerumahku.
    Salam kenal yaa.. 🙂

Leave a reply to _rabindrasahara Cancel reply